Death Of Authority - Drowned In Blood (2011)

Artist : Death Of Authority  
Album : Drowned In Blood  
Year : 2011 
Genre : Grindcore  
Country : Jakarta, Indonesia 

Tracklist 
Symphony Of Suffering (Intro) 
Elegi Bunuh Diri 
Lunatic Haunted 
Psychopathic Torment 
Sesal dalam Ajal 
Panic Situation 
Death Contract 
Naluri Pembunuh 
Soul Reaper 
Two Minutes To Die 
Mati Konyol

Review : Pada awal terbentuk band ini tahun 2002 kita kenal band ini sebagai The Army Riot, namun tahun 2003 mereka merubahnya menjadi Death Of Authority, sebuah nama baru yang disertai dengan semangat konsep musik band baru ingin mereka wujudkan disini, Death/Grinding dengan Riffing Thrash Metal plus melodius Riff. 4 cowok disini merekam materi ini pada bulan januari 2009 di K studio yang rupanya mulai agak bergeser stereotype sound recording yang sebelumnya memiliki nuansa yang gampang di tebak, clean sound dengan extremity Character mulai tercipta disini. Frontman Gitaris dan Vokalis Angger memang memiliki Kontribusi terbesar dalam melahirkan masterpiece disini. Di mulai dengan sebuah Intro “Symphony Of Suffering “ adalah sebuah Opening track wajib mereka disetiap panggung, yup mungkin sebuah Foreplay Introduce track lah... Catchy Thrash riffing yang di kombinasikan dalam gelegar Death/grind beat yang Intense !!! mungkin ini sebuah pertemuan antara Kreator dan Megadeth dengan Terrorizer dan Spawn Of Possession aja he he he, gaya beat musik yang semakin cepat mulai di persembahkan mulai pada lagu “Elegi Bunuh Diri “ yang selalu teriak lantang pada lirik utamanya “ tersayat sayat ...eaargghhh !!! “ duel kompak riffing Angger dengan gitaris Jack Juda terasa kian mantap dan saling mengisi, di tambah lagi dengan solo melodius part. “Lunatic Haunted “ semakin menggempur membabi Buta dengan fast beat menghajar sekali, well terasa juga beberapa sentuhan Jakarta death/grind seperti yang sempet di populerkan Death Metal band Asli kawasan Cijantung, jakarta-nya. Dan melodius Part-nya bergaya sekali ala Betrayer he he he, “Psychopathic Torment “ sedikit mengademkan suasana pada part awal sebelum kembali diterjang dengan fast beat kembali. “Sesal dalam Ajal “ terus menyiksa, dan bagi gw track ini adalah track kelanjutan dari Track “Symphony Of Suffering “ saja. “Panic Situation “ melodic Intense death/grind as sick !! dan memang secara keseluruhan Band ini memiliki materi ganas dan matang untuk mereka torehkan dalam sejarah kejam Death metal tanah air, sebuah pembuktian Eksistensi mereka di Genre Death metal dari masa ke masa tanpa melepas dari Konsep yang secara tidak sadar tercipta oleh Band death metal tanah air kita. So buat elo yang demen dengan Nuansa serba cepat, teknikal serta Melodius bisa elo dapatkan semuanya disini. Namun yang terasa “ Kurang “ bagi gw disini adalah Level sound Track Audio-nya terasa dibawah Standard sekali, sehingga gw harus menambahkan level Volume saat mendengarkan materi CD ini. Namun tetap tidak mengurangi semangat gw untuk terus mendengarkan stuff bagus ini, akhir kata.... tambahkan koleksi Death/grind Tanah air elo dengan CD keren ini dan sejenak lupakan nama2 Monoton yang elo kenal sebelumnya. (Lostinchaos)

Download Here


Category Article ,